Pejuangmuda.com – Sebentar lagi kamu akan memasuki dunia perkuliahan? Wah, pastinya bikin kamu senang dan semakin nggak sabar. Yup, menjadi seorang mahasiswi di fakultas dan universitas pilihan adalah momen yang ditunggu-tunggu oleh kebanyakan orang. Nggak dapat dipungkiri, rasa khawatir tak bisa beradaptasi dengan suasana baru juga tengah dirasakan.
Itu memang sangat normal kok guys, karena dunia sekolah dan kuliah sangatlah berbeda. Namun, jangan sampai rasa cemasmu menjadi penghalang untuk kamu berkembang saat di dunia perkuliahan nanti. Untuk itu, kamu juga harus pelajari beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk beradaptasi di kampus, ya!
1. Hadir Saat Kegiatan Orientasi Kampus
Setiap kampus pasti mengadakan orientasi studi, atau yang biasa disebut ospek, sebelum memulai kegiatan belajar di kampus.
Ospek nggak hanya bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang lingkungan kampus atau tata tertib yang berlaku saja, tetapi juga dapat membentuk karaktermu menjadi lebih siap untuk menghadapi dunia perkuliahan.
Tentu saja, kamu nggak boleh melewatkan kegiatan yang satu ini. Nah, di momen ini lah kesempatanmu untuk berkenalan dan menambah teman baru.
2. Membuka Diri dengan Teman Sekitar
Tetapi, hal yang nggak boleh kamu lakukan adalah menutup diri dari orang-orang di sekitarmu. Jika ada yang mengajakmu ngobrol dan berkenalan, sebaiknya tanggapi dengan ramah. Dengan terbuka, kamu akan lebih mudah beradaptasi.
3. Cari Tahu Tentang Kampusmu
Selain bersosialisasi, kamu juga wajib tahu tentang hal-hal yang berkaitan dengan kampusmu. Mungkin, masih banyak yang membuatmu bingung. Entah itu budaya kampus, tata tertibnya, fasilitas, atau organisasi yang ada.
Kamu bisa mulai dengan mencari tahu di internet, menyusuri area kampus, dan bisa bertanya langsung dengan senior yang kamu kenal.
4. Aktif Dalam Kegiatan Kampus
Nggak hanya melalui kegiatan di kelas saja, untuk bisa beradaptasi dengan baik, kamu juga bisa mengikuti kegiatan lainnya di luar aktivitas belajar.
Seperti terlibat di klub yang sesuai dengan bidang yang kamu minati, terlibat dalam event-event yang diadakan oleh kampus, dan masih banyak kegiatan lainnya. Jangan merasa malu saat tergabung di dalamnya. Seiring waktu berjalan, kamu akan semakin terbiasa. So, good luck, guys…!!! Semoga Bermamfaat… He