MENU

Hasan-Ishak Resmi Jadi Presma dan Wapresma Terpilih Universitas Hamzanwadi 2020

Dokumentasi : Photo bersama KPUM Universitas Hamzanwadi dan Ketua KPU Lombok Timur bersama kedua Paslon Presiden Mahasiswa dan Wakil Presiden Mahasiswa Universitas Hamzanwadi Periode 2020-2021

Lombok Timur, Pejuangmuda.com – Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa (KPUM) Universitas Hamzanwadi secara resmi mengumumkan Paslon 02 M. Zainul Hasan dan Ishak Baedhowi sebagai Presiden dan Wakil Presiden Mahasiswa periode 2020-2021. Pengumuman ditetapkan di ruang Sekretariat KPUM, Senin malam (24/8).

Tepat pada pukul 17.30 hasil pemilu diumumkan yang dihadiri langsung oleh Ketua BAWASLU Mahasiswa, Ketua KPUM, dan pasangan Hasan-Ishak. Total pemilih sebanyak 1.066 mahasiswa menggunakan hak pilihnya dalam PEMILU yang diadakan secara daring atau online untuk pertama kalinya di Universitas Hamzanwadi bahkan di NTB ini.

Photo Paslon 02 (Moh. Zainul Hasan dan Ishak Baedhowi)

Ketua KPUM Mahalli Fikri menjelaskan Pasangan Hasan-Ishak mendapat total suara 30,39 persen atau sebanyak 623 suara. Perolehan tersebut menggungguli suara yang didapatkan pasangan 01 Aziz-Badawi yang hanya mendapatkan 21,61 persen atau sebanyak 443 suara.

“Alhamdulillah hasilnya sudah kita ketahui, dan Pemilu ini kita laksanakan dengan jujur dan adil. Tinggal kita siapkan untuk acara pelantikannya. Untuk jadwal pelantikan sedang kami atur,” ungkapnya.

Sementara itu, Moh. Zainul Hasan sebagai Presiden Mahasiswa Terpilih berjanji akan menjalankan amanah tersebut dengan sebaik-baiknya. Ia mengatakan BEM Universitas kedepan siap menampung seluruh aspirasi mahasiswa.

“Kami siap berjuang dan bertanggung jawab atas amanah yang telah diberikan kepada kami berdua (Hasan-Ishak) dengan sebaik-baiknya. Bila ada yang keliru dari saya kedepan tolong untuk diluruskan,” janjinya.

Sedangkan Wakil Presiden Mahasiswa terpilih, Ishak Baedhowi mengajak seluruh mahasiswa untuk bersinergi bersama, menampilkan karya-karya terbaik, kreatisfitas terbaik melalui wadah-wadah yang ada seperti UKM, HMPS dan Organisasi Mahasiswa lainnya. Sebab pasangan Hasan-Ishak benar-benar ingin mengabdikan diri untuk mahasiswa secara khusus dan Universitas.

“Kami yang terpilih ini bukan berarti kami yang terbaik dari ribuan mahasiswa Universitas Hamzanwadi, oleh karena itu saya berharap kepada seluruh elemen mahasiswa harus saling support dan dukung demi kemajuan kita bersama,” ajaknya. (*)