MENU
PUISI  

Tuhan Menyapaku – Puisi Karya Mahmoed El-Guary

Penulis : Muhamad Mahmud merupakah mahasiswa Prodi Pariwisata Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Mataram. Pernah meraih juara 1 Lomba pidato bahasa inggris tingkat madrasah, Lomba Pidato 2 bahasa (Indonesia dan Inggris) di IKIP Mataram, Lomba Pidato di Universitas Mataram, Lomba baca kitab Jurumiyah di Ponpes Nurul Hakim Kediri, Lomba baca kitab Fathul Qorib di Ponpes Darusaalam Bermi. Sekarang aktif di organisasi internal kampus, English Study Club (ESC) sebagai anggota Ministry of House Hold dan organisasi eksternal, Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) pada Departemen Perguruan Tinggi.

Saat aku mulai menepi
Di dinding kamar nan sepi
Bersahabat dengan sunyi
Menikmati pekatnya malam
Dan menepis kedinginan malam
dengan hangatnya kopi hitam

Rintik hujan mengetuk atap rumah
berlarian mengintai setiap rumah yang disinggahinya
Aku pun tak luput dari intaiannya.
Kecil memang, namun banyak, hingga membuat bising,
membuyarkan setiap sisi kesunyianku.
Ah aku pikir ini cara Tuhan menyapaku dengan Rahmat-Nya.

Kumandang azan bergantian menggema
Angin menembus setiap celah sendi-sendi raga
Hingga membuatnya terasa kaku
Berat tertindih selimut bulu,
Ah kupenuhi panggilan Tuhan
Atau kunikmati hidanganan setan.